Launching di GIIAS 2023, Noisekill NK-80 Air punya Bobot Paling Enteng
Peredam yang bisa Mengambang di Air!

09 Agu 2023, 11:54:06 WIB By Dea Najma In New Product | View : 772

41nk80air3.jpg

Peredam mobil kini menjadi alternatif yang bisa dipilih untuk menunjang kenyamanan berkendara guna mengurangi tingkat kebisingan di dalam mobil. Sudah tidak asing di telinga, salah satu peredam yang masih memegang keywords peredam terbaik di pasaran adalah NOISEKILL. Nexindo Audio Nugraha selaku distributor utama tidak berhenti menciptakan inovasi terbaru peredam berkualitas di Indonesia.

        

Yap, Noisekill diciptakan untuk menyesuaikan kebutuhan penggunanya. Tersedia berbagai tipe peredam yang banyak dicari oleh penggemar modifikasi mobil, seperti NK-60, NK-48, dan NK-18 yang selalu menjadi andalan para installer peredam dalam menciptakan mobil yang kedap sempurna.

 

        

 

Resmi rilis di pertengahan tahun 2023, Noisekill telah menyiapkan unit terbarunya dengan menghadirkan Noisekill NK-80 Air yang diklaim sangat ringan. Kini ukuran satu lembarnya hanya 75 cm x 46 cm dengan bobot 700 gram/lembar. Berbeda dengan tipe peredam noisekill butyl rubber lainnya, yang mayoritas memiliki bobot 1,3 kg hingga 1,4 kg dengan ukuran yang sama.

 

“Tanpa banyak kandungan lain, makanya bisa ringan tanpa mengurangi kualitas yang terbaik, saya menjamin material butyl rubber NK-80 Air 35% lebih murni, jadi tidak ada kandungan yang dapat membuatnya menjadi lebih berat. Audiolovers tidak perlu khawatir meskipun bobotnya ringan, tidak akan mengurangi kualitas terbaik dari NK-80 Air,” ucap Frans Margo selaku Brand Manager Nexindo Audio Nugraha saat ditemui oleh Media Audio.

 

Selain kualitas butyl rubber yang lebih luxury, NK-80 Air diciptakan sedikit lebih soft dibandingkan dengan material karet pada umumnya.

Setelah melewati masa uji coba, terbukti NK-80 Air dapat mengapung di air. Apakah jika bobotnya ringan, akan mengurangi tingkat kekedapannya? Sebenarnya tingkat efisiensi kekedapan dari suatu peredam tidak dapat dilihat dari berat maupun ringannya material tersebut, melainkan terbuat dari bahan apa peredam yang digunakan. Jadi, meskipun ringan, ia mampu memblok suara bising dari arah luar kabin.

 


Nah, kalau Audiolovers ingin melihat betapa ringannya Noisekill NK-80 Air secara langsung, kamu dapat berkunjung ke pameran otomotif terbesar di Indonesia yakni Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 yang akan digelar di ICE BSD-City Tangerang pada 10 - 20 Agustus 2023 mendatang, jangan lupa untuk datang ke Booth Noisekill di Hall 3 PF3A ya!

 



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook