Teknologi Terbaru Head Unit PCA: Dari Audio hingga Security System

11 Jul 2022, 12:05:47 WIB By Nabila Daeng In Head Unit | View : 3140

90PCA HU terpasang.jpg

Head unit dalam sistem entertainment audio, saat ini menjadi barang wajib bagi para pengguna mobil. Selain karena harganya yang makin terjangkau, teknologi yang diciptakan para produsen makin dikembangkan. Head unit tidak hanya menjadi bestie perjalanan Anda, tapi fitur yang diciptakan mampu menunjang keamanan pengendara. Teknologi tersebut dikembangkan oleh Nexindo Audio Nugraha melalui brand PCA.

Perkenalkan, PCA-9277 Gen 2 (9 inch) dan PCA-1277 Gen 2 (10 inch) dengan sistem CPU Quadcore T507 CH. Head unit android generasi ke-dua ini dilengkapi berbagai teknologi trendy, salah satu yang terbaru dan menjadi andalan adalah Kamera 360 derajatnya. Fitur terbaru ini akan memudahkan pengendara dalam melihat angle yang lebih luas, leluasa saat parkir, hingga tidak terganggu saat menghadapi akses jalan sempit dan padat.

Head unit terbaru ini, mampu menampung 4/54 GB dengan sistem android 10 yang juga sudah dibekali Voice Command Indonesia anti lag. Sajian musik berkelas pada PCA Gen-2 ini telah tersematkan Digital Sound Processor 48 Band Equalizer tipe AK-7604. Cocok untuk audiophile yang ingin merasakan audio berkualitas mahal sesuai selera.

Bluetooth 5.0 pada head unit tersebut memberikan pengalaman luar biasa saat mengirim file, lebih hemat daya, jangkauan lebih luas daripada versi sebelumnya, hingga memungkinkan kamu memutar audio di dua perangkat sekaligus, tanpa hambatan percuma. PCA Gen 2 menunjang performa 2.5D Capacitive Touchscreen yang memudahkan kamu saat mengoperasikan head unit. Mode kenyamanan juga bisa kita rasakan dari layar IPS LED, memiliki kecerahan yang dapat dilihat dari berbagai sudut.

Head unit Gen-2 sudah support Wireless apple car play dan android auto, pada aplikasi ini kamu bisa merasakan aplikasi yang di smartphone berpindah ke head unit. Rasakan pula pengalaman menonton video dengan kualitas paling bagus 1080p.

Mumpung masih ada promo, kamu bisa beli PCA di Tokopedia dengan mendapatkan RAM Kapasitor F33 Senilai 275.000 atau tweeter PCA TW-25MD senilai 565.000.

Spesikasi:
10.1 Inch Android Car Multimedia Head Unit
DDR4 4G RAM, 64Gb iNand Flash
Android 10 Operating System
Indonesian Voice Command
360 derajat HD Camera Ready (Camera Optional)
2.5D Capacitive Touch Screen
Compatible with Apple Carplay (Wireless / Wire) and Android-Auto
Car DVR function, 1080p hardware decoding, support 4K and various audio formats
Bluetooth 5.0, supporting A2DP and OBD
Built-in navigation and positioning module, support GPS, GLONASS and BDS positioning
Support 1080p AHD Rear View Camera
Support ADAS advanced driving assistance function, Monitor blind area warning
Support Steering Wheel Control
Support analog and digital audio output (ASP and DSP optional)
Digital Sound Processor (DSP) with 48 Band Equalizer
AV-In, AV-Out, 3x USB, SDHC Port, 5.1 x 2V Preamp Line-out
Support HDMI HD audio, video output and CVBS video output
Max up to 1920*1200@60fps resolution ratio display driver (LVDS output)
*Free PCA TW25MD atau Ramm Cap F33 selama persediaan masih ada..


Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook